Capping Day, 44 Mahasiswi Politeknik Cendrawasih Palu Ikrarkan Janji

Sekretaris Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti mewakili Walikota Hadianto menghadiri sekaligus menyampaikan sambutan pada acara Capping Day Politeknik Cendrawasih Palu di sebuah hotel Jalan Mohammad Hatta, Sabtu (11/2/2023)

SEKRETARIS Kota Palu, Irmayanti mewakili Walikota Hadianto Rasyid menghadiri sekaligus menyampaikan sambutan pada acara Capping Day Politeknik Cendrawasih Palu di sebuah hotel Jalan Mohammad Hatta, Sabtu (11/2/2023).

Sekretaris Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti mewakili Walikota Hadianto menghadiri sekaligus menyampaikan sambutan pada acara Capping Day Politeknik Cendrawasih Palu di sebuah hotel Jalan Mohammad Hatta, Sabtu (11/2/2023)

Hadir pula Kepala Dinas Kesehatan Kota Palu, dr Rohmat Yasin, Ketua Yayasan Pendidikan Cendrawasih Palu dr Safitri Ammarie, dan sejumlah pengurus yayasan lainnya.

Jumlah peserta pemasangan Kap Mahasiswi Prodi D III Kebidanan Politeknik Cendrawasih Palu tahun 2022/2023 sebanyak 44 mahasiswi.

Sekretaris Kota Palu dalam sambutannya menyampaikan, aktivitas pendidikan sebagai upaya peningkatan dan pengembangan sumber daya manusia, merupakan suatu hal yang esensi kedudukannya.

Oleh karena itu kata dia, pelaksanaan kegiatan belajar mengajar pada suatu institusi pendidikan tidak bisa terhalangi atau tertunda aktivitasnya, karena pendidikan merupakan hak asasi bagi manusia.

“Hari ini merupakan peristiwa penting dalam perjalanan seorang mahasiswa kebidanan. Dimana hari ini adalah startingpoint dari suatu proses untuk memperoleh ilmu yang bersifat praktis dan empiris,” katanya.

Dia menuturkan, Capping Day merupakan tonggak dimulainya penerapan ilmu-ilmu dasar kebidanan yang diperoleh selama perkuliahan, dalam rangka mengaktualisasikan serta mengaplikasikan pada obyek pelayanan kesehatan.

“Anak-anakku sebagai calon bidan harus menjaga nama baik almamater, menjaga nama baik orang tua dan keluarga, serta mampu melaksanakan isi dari naskah janji yang telah diikrarkan. Jadilah tenaga kesehatan yang ramah, menyenangkan dan bertanggung jawab,” katanya. 



Berita Kampus
BAGIKAN :
Tulis Komentar
LINK TERKAIT