Wisuda Tatap Muka, Akbid Cedrawasih Terapkan Prokes Covid-19

SULTENG RAYA – Yayasan Pendidikan Akademi Kebidanan (Akbid) Cendrawasih Palu mewisuda 55 mahasiswinya di salah satu hotel di Kota Palu, Selasa (3/11/2020).

wisuda akbid cendrwasih 2020

Demi mencegah hal-hal tidak dinginkan berkenaan dengan Covid-19, acara seremoni penerimaan tali toga tersebut diatur dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19.

“Kami lakukan sesuai standar hotel yang diwajibkan. Itu juga menjadi salah satu kewajiban kami selaku insan akademisi di bidang kesehatan, kami terapkan prokes seperti tempat duduk yang berjarak 1 meter, menggunakan proteksi berlapis seperti masker dan face shield,” kata Ketua Yayasan Pendidikan Cendrawasih Palu, Safitri Ammarie kepada Sulteng Raya.

Tidak hanya prokes, dalam ruangan, demi menghindari kerumunan, pihak penyelenggara juga menyediakan zoom meeting untuk sejumlah pejabat Pemerintahan Provinsi Sulawesi Tengah ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut, sehingga kuantitas orang dalam ruangan sangat ideal hanya sekitar kurang dari 100 orang.

“Melalui momentum ini, kami mengajak seluruh insan kesehatan menjadi mitra dalam menggalakkan protokol kesehatan. Disamping itu, kemudian, pemenuhan gizi masarakat juga perlu disosialisasikan dimasa pandemi ini, sebab imun yang kuat akan berpengaruh besar terhadap penolakan virus yang masuk dalam tubuh,” tutupnya. RHT/JAN

Berita Kampus
BAGIKAN :
Tulis Komentar
LINK TERKAIT